25 April 2022

Kata Pengantar Merajut Asa Menjadi Penulis

 


Sejatinya setiap orang bisa menulis karena menulis adalah keterampilan yang bisa dipelajari. Jika masih ada pandangan menulis itu adalah bakat yang dimiliki oleh seseorang, pemahaman ini adalah keliru. Sering kita jumpai banyak sekali orang mampu menulis status menceritakan pengalaman-pengalaman yang baru saja di alami ataupun yang telah lampau. Tapi ketika ditanya apakah Anda bisa menulis? Mereka kebanyakan ragu menjawab bisa, malah cenderung berkata tidak. Apa lagi jika ditanya apakah Anda Penulis maka dengan spontan mereka menjawab tidak.

Mengutip dari Wikipedia menulis adalah suatu kegiatan untuk menciptakan suatu catatan atau informasi pada suatu media menggunakan aksara dengan tujuan untuk memberikan arahan, menjelaskan, menceritakan, meringkas dan meyakinkan pembaca melalui isi tulisan. Sedangkan penulis adalah sebutan bagi orang yang melakukan pekerjaan menulis atau menciptakan suatu karya tulis.


Banyak sekali manfaat dari menulis menurut Horiston dalam Darmadi (1996:3-4),  manfaat menulis yaitu: dapat memunculkan ide baru, melatih sikap objektif, dapat melatih memecahkan berbagai masalah dan membuat kita menjadi aktif sebagai pemberi informasi, tidak hanya sebagai penerima informasi.

 

Begitu banyaknya manfaat menulis, maka ketika Ibu Zainab salah satu peserta Belajar Menulis KOGTIK yang bekerjasama dengan PGRI meminta saya untuk memberikan kata pengantar dari Buku solo beliau  yang berjudul Merajut Asa  Menjadi Penulis melalui WA, saya langsung menyetujuinya dan segera meminta draft tulisan. Tidak lama kemudian Bu Zainab mengirimkan draft dan saya pun segera membacanya. Awalnya saya sudah memiliki rencana akan membuat kata pengantar ini di kala waktu kosong akan tetapi, saya terpukau dengan halaman persembahan yang beliau kutip dari Imam Syafi’i sehingga saya tidak sabar untuk mengeksekusinya.


Ilmu itu laksana hewan buruan dan tulisan itu tali pengikatnya.Ikatlah hewan-hewan buruanmu dengan tali yang kuat.Maka adalah bagian dari kebodohan apabila kamu memburu seekor rusa.dan meninggalkannya diantara makhluk-makhluk lain bebas tanpa terikat.


Benar saja kiasan yang diberikan oleh Imam Syafi’i sangatlah tepat. Ilmu itu laksana hewan buruan jika tidak diikat yang kuat maka mereka akan terlepas dan sia-sia sudah usaha yang telah kita laukan. Hal ini menggambarkan jika seseorang memiliki banyak ide tapi tidak dituangkan ke dalam tulisan maka ide itu akan menghilang dan menguap  begitu saja tanpa ada bekas, sungguh sangat disayangkan sekali.

Andaikan setiap pengalaman atau ide yang ada dalam pikiran, kita tuangkan lewat tulisan pasti saja akan memberikan inspirasi dan manfaat tidak hanya untuk diri sendiri tapi juga orang lain. Jangan pernah merasa tulisan kita biasa saja, tidak menarik bahkan tidak layak dibaca. Bisa jadi tulisan yang kita anggap seperti itu, tidak menarik dan tidak layak  ternyata dapat memberikan informasi, pengetahuan baru, menginspirasi, memotivasi bagi pembaca.  

 

Banyak orang yang memiliki asa menjadi penulis, akan tetapi banyak yang tidak tahu mau dimulai dari mana, bagaimana caranya dan apa yang harus dilakukan. Buku Merajut Asa Menjadi Penulis adalah buku yang berisi 30 resume materi dari narasumber Kelas Belajar Menulis yang diketuai Oleh Bpk.Wijaya Kusumah yang akrab disapa dengan Om Jay dengan tema -tema kepenulisan yang membuat para pembaca akan termotivasi untuk menulis.

Kesalutan saya dalam Kelas Belajar Menulis ini materi yang diangkat oleh narasumber sangat berpariasi dan  lengkap  seperti : Ide Menulis Bagi Guru, Menjadikan Menulis Sebagai Passion, Blog dan Youtube Mengantarkanku Menjadi Guru Inspiratif Terbaik Nasional, Menulis Membuatku Naik Kelas dan Berprestasi, Menulis Buku dari karya Ilmiah, Mengatasi Writer’s Block. Proofreading Sebelum Menerbitkan Tulisan, Konsep Buku Nonfiksi, Poin Buku pada Kenaikan Pangkat PNS, Membuat Cover Buku yang Menarik, Teknik Promosi Buku dan masih banyak lagi yang lainnya.


Kesalutan saya bertambah selain materi dari narasumber yang beraneka ragam kepiawaian penulis dalam membuat resume sangat menarik, singkat, padat, berisi dan  mudah dipahami. Sehingga tidak peru waktu lama kita sudah bisa memahami isi buku dan langsung ingin segera menulis.


Jika Anda ingin menjadi penulis, buku ini adalah salah satu buku yang saya rekomendasikan kepada para pembaca yang memiliki keinginan untuk menulis dan menjadi penulis.  Tidak hanya materi yang menarik dari narasumber yang sudah berpengalaman, kemahiran penulis membuat resume yang singkat, padat dan berisi membuat pembaca langsung mendapatkan point-point penting tanpa harus membuang banyak waktu. Selain itu penulis telah berhasil membuktikan dengan Buku Merajut Asa Menjadi Penulis telah mengantarkan beliau menjadi seorang Penulis.

 

Selamat membaca!

 

 

Rita Wati,S.Kom

Guru SMP Inspiratif Terbaik Kemendikbudristek 2021

 

 

 

x

11 April 2022

Cara Mendownload dan Menggunakan Aplikasi Merdeka Belajar



Cara Mendownload dan Menggunakan Aplikasi Merdeka Belajar

Halo sobat Cikgu semua, kali ini Cikgu akan berbagi mengenail Cara mendownload dan Menggunakan Aplikasi Merdeka belajar cara nya cukup mudah loh tinggal buka playstore di HP lalu search aplikasi Merdeka Belajar kemudian Klik install dan buka tinggal masukan akun belajar id ikuti langkah hingga selesai.


Untuk lebih jelasnya silakan ikuti tayangan berikut ini ya



09 April 2022

To My Love Daughter

 


To my love and my heart, who is still the only one when you read this. Having you is the greatest gift in my life. Because of you, I become a mother. I felt how you grew in my belly, see you grew up from birth until you are a teenager now. We named you Raihani Aulia Setiawan. It means the fragrance of heaven, while Setiawan means you are Setiawan's daughter.

 


Even though at that time your grandmother suggested the name Setiawati, as a combination of your father's and mother's name, I still chose Setiawan, hoping that your little brothers and sisters will also use Setiawan as their last name. But until now you are still the only one. You are a very cute daughter and I wonder how you could grow up so calm yet smart, and you sometimes asked the questions that made me think hard, because your questions are not like other kids'.

 



 I know as a mother I have too many expectations and restrictions for you, but all of these are for you well being. Your father and I did not want you to make mistakes that could destroy your life. As a mom I realized I have so many mistakes, I am sorry for that. I give this gift to you as a proof that I love you more than myself. I never get tired reminding you to not leave your prayers 5 times a day. I pray that all your wishes will come true. Be soleha all the time.

Barakallah fii umriik

Negara, 8 April 2022

Your Dear Mother

 


08 April 2022

Pelatihan Belajar Menulis ICMI Orda Jembrana

 Pelatihan Belajar Menulis ICMI Orda Jembrana


Mendapat kesempatan sharing pengalaman bersama ICMI Orda Jembrana adalah suatu pengalaman berharga. Membersamai para cendekiawan suatu penghargaan tersendiri bagi saya.






07 April 2022

Back To Campus After 17 Years

 



Hari ini kuliah perdanaku di Magister Teknik Informatika. Tiada mengira setelah 17 tahun lulus dari Sarjana di tahun 2005 sekarang kembali lagi saya melanjutkan kuliah di kampus ungu ini. Pilihan kembali ke kampus yang memiliki seribu kenangan bagiku karena PJJ MTI telah mengantongi izin dan terakreditasi dan ini masih satu-satunya Kampus dengan jurusan PJJ MTI yang mengantongi izin bisa dicek di BANPT

 

Seharusnya kuliah perdana pada tanggal 14 maret 2022 akan tetapi karena dosen yang berhalangan sehingga kulia perdana jatuh pada hari ini 15 Maret 2022. Menunggu kuliah perdana rasanya seperti menunggu sahabat yang sudah lama tidak bertemu. 

 

Senang, bahagia bisa bergabung dengan teman-teman para pekerja yang super sibuk sehingga pada saat kuliah masih ada yang sedang perjalanan pulang kerja, ataupun yang sedang menunggu pesawat untuk urusan pekerjaan.

 

Mata Kuliah pada hari ini Information Technology Audit dengan dosen pengampu lulusan S3 Australia Pak Alva yang sangat bersahabat memaklumi keadaan mahasiswa. Pak Alva berkata nanti sebaiknya Bpk/ibu membuat group matakuliah karena saya sibuk, tutor juga sibuk apalagi Bpk/ibu pasti tambah sibuk karena bekerja sambil kuliah.

 

Mata Kuliah Information Technology Audit , mendengar kata audit rasanya sudah tidak asing akan tetapi mengapa harus di audit dan bagaimana mengauditnya itu yang menjadi point untuk pemahaman bersama. 

Masih terngiang pembahasan dari Pak Alva yang mengatakan Knowledge harus milik perusahaan/organisasi bukan milik perorangan jika karyawan pindah maka perusahaan masih berjalan sebagaimana mestinya, tidak ada ketergantungan.

 

Kuliah semakin seru ketika masuk di acara diskusi Bpk Lamsadi menanyakan pertanyaan yang sangat high order thinking. Beliau khawatir dengan peperangan Ukraina vs Rusia yang ada kaitannya dengan Amerika. Khawatir data-data baru di google data e-banking dan sebagainya jika terjadi peperangan data bisa jadi hilang terus bagaimana cara menyikapi. Diskusi semakin hangat dengan masukan atau tanggapan dari rekan-rekan mahasiswa S2.

 

Sebagai dosen Pak Alva menanggapi jika server di google justru tidak berpusat di Amerika tapi di pecah-pecah di beberapa negara. Dan negara kita tentu saja memiliki ketergantungan di negara luar seperti Singapura yang dekat dengan Indonesia data server banyak tersimpan di sana. Tapi pada intinya jangan terlalu over thinking terhadap negara luar karena negara luar juga menganggap negara Indonesia juga tidak kalah keren. 

 

Tanpa terasa 1 jam 30 menit telah berlalu materi kuliah selesai dan akan dilanjutkan minggu depan bersama Tutor pendamping.