Teachers College, Columbia University, di
Amerika Serikat telah lama diakui sebagai pusat keunggulan dalam pendidikan dan
pengembangan profesional. Salah satu inisiatif terbaru mereka adalah penawaran
program microcredential, yang memungkinkan pendidik dan profesional pendidikan
lainnya untuk mengembangkan keterampilan khusus dalam bidang literasi.
Literasi, yang mencakup pemahaman bahasa, literasi digital, dan penguasaan
keterampilan membaca-tulis, menjadi inti dari pendidikan yang efektif di era
modern ini.
Dalam rangka meningkatkan kompetensi literasi guru Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Sekolah Dasar (SD), dan Sekolah Menengah Pertama (SMP), Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan bekerjasama dengan Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) memberikan kesempatan kepada Guru PAUD, SD, dan SMP di Indonesia, untuk dapat mengikuti program beasiswa non gelar atau microcredential bidang literasi pada Teachers College, Columbia University, Amerika Serikat yang akan diselenggarakan secara hybrid (daring dan lurung).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar